Kamis, 21 Maret 2013

Arti Tanaman Menurut Auranya


A. Tanaman yang membawa keberuntungan
1. Bunga Matahari : menciptakan ketentraman, kebahagiaan dan keharmonisan.
2. Bunga Teratai : menciptakan kesejahteraan, kebahagiaan dan suasana yang harmonis.
3. Keladi Besar : menangkal pencuri masuk ke dalam rumah.
4. Kuping Gajah : membawa rejeki.
5. Mawar : mendatangkan rejeki.
6. Palem Ekor Tupai : mendatangkan berkah dan kebajikan.
7. Palem Merah : menjaga dari hal-hal negatif (teluh, santet, guna-guna dll), membawa rejeki.
8. Panchira/pohon uang : membawa rejeki.
9. Pandan : menjaga ayam peliharaan dari serangan musang.
10. Pohon Naga : membawa kesenangan. suasana ceria, dan harmonis.
11. Bunga Sedap Malam : menciptakan keharmonisan dan ketentraman.
12. Bambu Rejeki (Dracaena) : membawa hal baik.
13. Sri Rejeki (Aglaonema) : membawa rezeki.
14. Anthurium : simbol kejayaan.
15. Bunga Krisan (Chrysantemum) : membuat awet muda.
16. Pohon jeruk emas : membawa rezeki.

B. Tanaman yang membawa sial
1. Anggur : mendatangkan kebangkrutan.
2. Aren : menjadi tempat berkumpul makhluk halus.
3. Belimbing wuluh : jadi sering diganggu makhluk halus.
4. Bougenvil : bapak/anak laki-laki jadi
tidak betah di rumah.
5. Cabai : membawa perselisihan dan saling curiga.
6. Jagung : jadi sering sakit-sakitan dan sering berselisih dengan tetangga.
7. Nangka : jadi sering sakit-sakitan.
8. Pepaya : membawa sial.
9. Pinang : anak-anak jadi susah diatur, brengsek baik pendidikan maupun moralnya.
10. Pisang hias : membawa sial
11. Sirsak : jadi tempat makhluk halus yang suka mengganggu ketentraman.

C. Tanaman yang memiliki “daya magis” (kesaktian)
1. Bangle : menangkal gangguan makhluk halus.
2. Hanjuang : menolak bahaya, pengusir tikus, serangga dan penyakit dari tanaman padi.
3. Keladi hitam : menangkal hal2 negatif seperti santet, guna2 dsb.
4. Kelor : menangkal hal2 negatif seperti santet, guna2 dsb.
5. Kenanga : menangkal black magic.
6. Melati : membawa keagungan, kesejahteraan dan keharmonisan.
7. Pohon Tiang : suci.
8. Sawo Kecik : membawa kewibawaan dan kehormatan.
9. Tebu : menangkal black magic.
10. Jahe : penangkal roh halus yang jahat.
11. Bambu Kuning (yang tidak berongga) : menangkal atau mengusir ilmu-ilmu gaib atau ilmu hitam.

MACAM-MACAM AKHLAK TERPUJI


    Akhlakul karimah(sifat-sifat terpuji) ini banyak macamnya,diantaranya adalah husnuzzan,gigih,berinisiatif,rela berkorban,tata karma terhadap makhluk Allah,adil,ridho,amal shaleh,sabar,tawakal,qona’ah,bijaksana,percaya diri,dan masih banyak lagi.
PENGERTIAN HUSNUZZAN
    Husnuzzan adalah berprasangka baik atau disebut juga positive thinking. Lawan dari kata ini adalah su’uzzan yang artinya berprasangka buruk ataup negative thinking. Gigih atau kerja keras serta optimis termasuk diantara akhlak mulia yakni percaya akan hasil positif dalam segala usaha.
PENGERTIAN INISIATIF
    Berinisiatif adalah perilaku yang terpuji karena sifat tersebut berarti mampu berprakarsa melakukan kegiatan yang positif serta menhindarkan sikap terburu-buru bertindak kedalam situasi sulit,bertindak dengan kesadaran sendiri tanpa menunggu perintah,dan selalu menggunakan nalar ketika bertindak di dalam berbagai situasi guna kepentingan masyarakat.
RELA BERKORBAN
    Rela berkorban artinya rela mengorbankan apa yang kita miliki demi sesuatu atau demi seseorang. Semua ini apabila dengan maksud atau dilandasi niat dan tujuan yang baik. Tata karma terhadap sesama makhluk Allah SWT  ini sangat dianjurkan kepada makhluk Allah karena ini adalah salah satu anjuran Allah kepada kaumnya.
Adil dalam bahasa arab dikelompokkan menjadi dua yaitu kata al-‘adl dan al-‘idl.Al-‘adl adalah keadilan yang ukurannya didasarkan kalbu atau rasio,sedangkan al-‘idl adalah keadilan yang dapat diukur secara fisik dan dapat dirasakan oleh pancaindera seperti hitungan atau timbangan.
PENGERTIAN RIDHO
    Ridho adalah suka,rela,dan senang.Konsep ridho kepada Allah mengajarkan manusia untuk menerima secara suka rela terhadap sesuatu yang terjadi pada diri kita.
PENGERTIAN AMAL SALEH
    Amal Shaleh adalah perbuatan lahir maupun batin yang berakibat pada hal positif atau bermanfaat.
PENGERTIAN SABAR
    Sabar adalah tahan terdapat setiap penderitaan atau yang tidak disenangi dengan sikap ridho dan menyerahkan diri sepenuhnya kepada Allah SWT.
PENGERTIAN TAWAKAL
    Tawakal adalah berserah diri sepenuhnya kepada Allah dalam menghadapi atau menunggu hasil dari suatu pekerjaan.
PENGERTIAN QONA’AH
    Qona’ah adalah merasa cukup dengan apa yang dimiliki dan menjauhkan diri dari sifat ketidakpuasan atau kekurangan.
PENGERTIAN BIJAKSANA
    Bijaksana adalah suatu sikap dan perbuatan seseorang yang dilakukan dengan cara hati-hati dan penuh kearifan terhadap suatu permasalahan yang terjadi,baik itu terjadi pada dirinya sendiri ataupun pada orang lain.
PENGERTIAN PERCAYA DIRI
    Percaya diri adalah keadaan yang memastikan akan kemampuan seseorang dalam melakukan suatu pekerjaan karena ia merasa memiliki kelebihan baik itu kelebihan postur tubuh,keturunan,status social,pekerjaan ataupun pendidikan.
PENGERTIAN AKHLAK KEPADA PENCIPTA
    Akhlak kepada Pencipta adalah Taubat.Taubat secara bahasa berarti kembali pada kebenaran.Secara istilah adalah meninggalkan sifat dan kelakuan yang tidak baik,salah atau dosa dengan penuh penyesalan dan berniat serta berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan yang serupa.Dengan kata lain,taubat mengandung arti kembali kepada sikap,perbuatan atau pendirian yang baik dan benar serta menyesali perbuatan dosa yang sudah terlanjur dikerjakan.
# Menurut Ibnu Katsir
    Taubat adalah Tobat adalah menjauhkan diri dari perbuatan dosa dan menyesali atas dosa yang pernah dilakukan pada masa lalu serta yakin tidak akan melakukan kesalahan yang sama pada masa mendatang.
# Menurut A.Jurjani
    Tobat adalah kembali pada Allah dengan melepaskan segala keterikatan hati dari perbuatan dosa dan melaksanakan segala kewajiban kepada Tuhan.
# Menurut Hamka
    Tobat adalah kembali ke jalan yang benar setelah menempuh jalan yang sangat sesat dan tidak tentu ujungnya.
PENGERTIAN AKHLAKKEPADA SESAMA
    Setelah mencermati kondisi realitas social tentunya tidak terlepas berbicara masalah kehidupan.Masalah dan tujuan hidup adalah mempertahankan hidup untuk kehidupan selanjutnya dan jalan mempertahankan hidup hanya dengan mengatasi masalah hidup.Kehidupan sendiri tidak pernah membatasi hak ataupun kemerdekaan seseorang untuk bebas berekspresi,berkarya.Kehidupan adalah saling berketergantungan antara sesama makhluk dan dalam kehidupan pula kita tidak terlepas dari aturan-aturan hidup baik bersumber dari norma kesepakatan ataupun norma-norma agama,karena dengan norma hidup kita akan jauh lebih mewmahami apa itu akhlak dalam hal ini adalah akhlak antara sesama manusia dan makhluk lainnya.
PENGERTIAN TAWADHU
    Tawadhu artinya ketundukan kepada kebenaran dan menerimanya dari siapapun datangnya baik ketika suka atau dalam keadaan marah. Artinya, janganlah kamu memandang dirimu berada di atas semua orang. Atau engkau menganggap semua orang membutuhkan dirimu.

SEKIAN DAN TERIMAKASIH

Sabtu, 16 Maret 2013

Tips



Cara membuat rambut tidak mengembang yaitu misalnya dengan menerapkan tips-tips menjaga kelembaban rambut, mengeringkan rambut dengan cara yang benar agar tidak merusak rambut, maupun tips lain tapi masih saja rambut tetap mengembang.
Jika Rambut anda Terlalu Megar atau Sulit Diatur dan Rambut terlalu mengembang kadang kala tidak kita dinginkan, karena membuat kepala tampak jauh lebih besar. Bila kita mengikat rambut untuk menyamarkannya agar tidak mengembang bebas jelas bukan merupakan solusi cantik.

 Lakukan lah hal berikut :
  • Pakailah conditioner shampo yg terpisah, jangan pakai shampo yang jadi satu dgn conditioner. Karena kalau terpisah conditioner bisa di sesuaikan dengan kebutuhan rambut.
  • Rajin2 perawatanya tapi tidak perlu atau jangan menggunakan pakai hair tonic, karena bisa membuat rambut mengembang. Conditioner dan shampo harus 1 merek, jangan beda merek karna tidak akan bekerja sejalan nantinya dlm rambut kita
  • Gunakanlah kondisioner setiap habis menggunakan shampo
  • Hindari potongan rambut trap atau bertingkat, untuk menghindari kesan rambut yang terlalu megar
  • Hindarilah potongan rambut ‘tanggung’ karena akan membuat rambut lebih terlihat megar. sebaiknya pilih potongan yang pendek atau panjang sekalian
  • Hindarilah mengeringkan rambut dengan mengacaknya. Lebih baik gunakan sisir agar helainya lebih teratur.
  • Jika anda tak punya cukup waktu mengurusi rambut megar, andalkan bandana sebagai bantuan untuk ‘mengempiskan’ rambut anda
  • Apabila Bandana mampu menahan maka Kenakan topi yang dapat menyembunyikan rambut megar Anda

Senin, 11 Maret 2013

Biografi



                 Losif Vissarionovich Dzugashvili, Dunia mengenalnya dengan Joseph Stalin (1879-1953), yang bertahun-tahun jadi diktator proletariat Uni Soviet. Dilahirkan tahun 1879 di kota Gori, Georgia di Kaukasus dan bahasa asalnya pun Georgia, yang jauh berbeda dengan bahasa Rusia. Baru belakangan bahasa Rusia dipelajarinya, tetapi tiap ngomong, aksen Georgianya tak pernah lenyap. Dia dibesarkan dalam suasana miskin papa. Ayahnya tukang sol sepatu yang gemar mabuk dan menggebuki anaknya sampai melintir. Ayah pemabuk ini meninggal tatkala Iosif berumur sebelas tahun.
            Selagi muda Iosif belajar di sekolah gereja di kota Gori dan sesudah menginjak umur belasan dia masuk seminari teologi di Tiflis. Tetapi, tahun 1899 dia ditendang keluar seminari karena dituduh "menyebar pikiran-pikiran subversif." Maka bergabunglah ia dengan gerakan Marxis bawah tanah, dan di tahun 1903, tatkala ada perpecahan dalam tubuh partai, dia memihak kelompok Bolshevik. Hingga tahun 1917 dia merupakan anggota partai yang gigih dan giat, ditahan tak kurang enam kali. (Tetapi, umumnya hukuman yang menimpanya tidak berat. Lebih dari satu kali dia mencoba melarikan diri dari tahanan. Ada dugaan, ada masa singkat dimana sebetulnya dia merupakan agen ganda). Di masa inilah dia mulai pakai nama samaran yang sedap dan cocok: Stalin, orang yang terbuat dari baja.

            Stalin tidak pegang peranan menentukan dalam revolusi tahun 1917. Tetapi, dia amat aktif dalam masa dua tahun berikutnya, dan di tahun 1922 dia menjadi Sekretaris Jendral Partai Komunis. Kedudukan ini membuka kesempatan luas baginya menggunakan pengaruh terhadap jalannya administrasi partai dan sekaligus merupakan faktor utama dalam pergulatan menuju puncak kekuasaan sesudah Lenin meninggal dunia.

 Sistem  Pemerintahan  Rusia
            Rusia adalah sebuah negara yang membentang dengan luas di sebelah timur Eropa dan utara Asia. Dahulu Rusia pernah menjadi negara terbesar di Uni Soviet. Pada mulanya pemerintahan negara Rusia berbentuk kerajaan/kekaisaran dengan seorang Tsar atau kaisar sebagai kepala negara. Sebagian besar kaisar memerintah dengan bersifat otoriter dan bertindak sewenang-wenang terhadap rakyatnya. Hal ini menyebabkan industrialisasinya berkembang pesat. Kemajuan industri menyebabkan berkembangnya gerakan sosialisme di Rusia. Akibatnya Tsar Nicholas II menjadi korban dari gerakan sosialisme. Pada tahun 1917, Tsar Nicholas II diturunkan dari tahta kerajaannya dan dibuang ke Serbia.
            Pada saat Revolusi Rusia tahun 1905 memunculkan beberapa akibat yaitu adanya perubahan agraria dari Menteri Stolypin dan dibentuknya Dewan Perwakilan Rakyat (Duma). Rusia merupakan negara federal yang memiliki berbagai macam etnis, setelah keruntuhan Uni Soviet, Rusia mengalami masalah separatisme. Ada beberapa kelompok etnis yang ingin memisahkan diri dan mengakibatkan krisis berlarut-larut.
            Sistem pemerintahan Rusia dipegang oleh presiden yang berpusat di Kremlin serta perdana menteri yang bertanggung jawab terhadap parlemen namun dengan peranan yang terbatas dibandingkan dengan Presiden. Presiden yang pernah memimpin Rusia adalah Boris Yeltsin (1991-2000), Vladimir Putin (2000-2008) dan Dmitry Medvedev (2008-sekarang).
            Saat ini masalah dan tantangan terberat utama pemerintah adalah serangan terorisme. Kawasan Kaukasus dikenal sebagai markas pemberontak Chechen yang sering melakukan serangan teror. Kabar yang menyebutkan beredarnya video pemimpin pemberontak yang bersumpah akan menjadikan Rusia penuh air mata dan darah pada membuat rakyat merasa tidak nyaman. Pemerintah Rusia menanggapi ancaman ini dengan serius menyusul ledakan di bandara Domodedovo, 24 Januari 2011, yang menewaskan 36 orang.